Jajaran GPU Desktop Terbaru AMD Radeon R7 dan R9 Series di GPU14 Tech Day

Ajang GPU14 Tech Day merupakan moment yang tepat bagi AMD untuk memamerkan showcase produk terbaru. GPU AMD seri Radeon terbaru akan mulai menggantikan pendahulunya, AMD Radeon HD 7000 Series. Terdapat dua seri terbaru GPU AMD Radeon ini, dengan beragam tipe yang disesuaikan dengan kebutuhan para pengguna. Adapun seri AMD Radeon yang dimaksud adalah seri R7 dan R9.

r7 r9 series

AMD Radeon R7 keluar sebagai produk generik yang bersahabat. Sedangkan seri R9 diperuntukkan bagi gamer yang lebih serius dengan kelas spesifikasi yang lebih tinggi. Untuk AMD Radeon R7, akan ada tipe 250 dan 260X yang dirilis ke pasaran. Di bawahnya sendiri dikabarkan masih ada tipe 240. Sedangkan untuk kelas high-end R9 akan keluar dalam tipe 270X, 280X, dan 290X. Tipe terakhir menjadi flagship AMD saat ini, dengan status sebagai GPU terkuat yang pernah dirancang oleh AMD.

r7 250

AMD Radeon R7 250 memiliki kapasitas memori 1GB dengan GDDR5. Dengan price tag di bawah US$ 89, tipe ini menjadi kelas low-end dari jajaran produk AMD Radeon yang baru diluncurkan.

r7 260x

AMD Radeon R7 260X sendiri dibandrol mulai dari nominal US$139. Perbedaan spesifikasi sudah dapat terlihat dari GDDR5 yang dipakai pada tipe satu ini. Kapasitas RAM yang dipasang mencapai 2GB. Keduanya dilengkapi dengan port DVI-I dan HDMI, dengan tambahan port DVI-D dan konektor PCIe untuk ke kapasitas daya pada tipe 260X. Memiliki 896 Stream Process yang dilengkapi dengan 56 Texture Units dan 16 ROP Units, GPU satu ini akan didukung dengan bandwidth memori 128-bit. Adapun untuk otaknya, AMD menggunakan chip GPU Bonaire yang dipakai pada seri terdahulu.

r9 270x

Dilengkapi 1280 Stream Processor dan 80 Texture Units, dengan 32 ROP Units, AMD Radeon R9 270X memiliki performa yang cukup signifikan berbeda. Dengan dibandrol mulai dari US$199 menjadi prosesor grafis paling terjangkau di seri ini. Dilengkapi dengan chip Pitcairn XT, GPU kasta bawah di seri R9 ini memiliki clock speed 1000 MHz, dengan nilai boost up hingga 1050 MHz. Memiliki konektor daya PCIe dengan 6 pin, AMD menawarkan kapasitas memori 2GB dari GDDR5. Dilengkapi dengan Display port, DVI-I, DVI-D, dan HDMI, tipe satu ini cukup bandel dan siap diajak bermain game berat manapun.

r9 280x

Untuk AMD Radeon R9 280X sendiri memiliki konektor daya 6 dan 8 pin berjenis PCIe. Dengan kemampuan clock speed 850 MHz yang masih dapat di-boost hingga 1000 MHz, tipe 280X ini selevel di bawah kelas flagship. Kapasitas memori GDDR5 mencapai 3GB, disertai dengan hasil tes 3D Mark hingga 6800 poin cukup menggambarkan betapa kuatnya prosesor grafis berharga US$299 ini. Daya gedor GPU satu ini dapat digenjot sedemikian tinggi berkat chip terbaik AMD yang bernama Tahiti XTL. Radeon R9 280X memiliki bandwidth 384-bit yang didukung dengan 2048 Stream Processor, 128 Texture Units, beserta 32 ROP Units.

r9 290x

Anak kesayangan terbaru AMD ini mendapat beragam fitur eksklusif yang tidak diintegrasikan pada tipe baru lainnya, AMD Radeon R9 290X akan hadir dengan kapasitas memori 4GB. Dua port DVI-D dan Display port akan menjamin kinerja grafis yang mantap.

Belum ada bandrol harga yang dirilis untuk flagship AMD satu ini. Namun, preorder tipe ini sudah dibuka sejak 3 Oktober. Bahkan, AMD Radeon R9 290X ini dibundling dengan game FPS terkenal, Battlefield 4. Nah, Anda tertarik dengan tipe yang mana?

Verdict

Keseluruhan GPU AMD Radeon yang terbaru ini sebenarnya cukup dapat diharapkan. Dengan Radeon R7 sebagai prosesor grafis bagi gamer ekonomis, dan R9 sebagai kelas high end GPU AMD Radeon saat ini, AMD berpotensi menggusur pesaingnya di pasaran. Banyak gamer yang sinis dengan kehadiran teknologi baru yang disetor ke dalam sistem GPU satu ini, karena dianggap “meniru” jejak rival sebelah. Hal ini tidak sepenuhnya benar.

Mungkin saja Gaming Evolved, gaming tools yang dirancang bersama RAPTR memiliki kesamaan dengan gaming tools lain. Tapi unsur orisinal dari teknologi ini tetap saja membuat AMD cukup maju dalam mengejar rivalnya, jika belum bisa dikatakan sejajar.

Teknologi lain yang ditanamkan dalam GPU juga mendukung tampilan game berformat 4K. Format ini diyakini akan menggenjot tampilan visual hingga kualitas resolusi ultra HD! Tanpa lelet dan tanpa membebani prosesor!

Jika masih merasa kurang dengan support GPU ini pada DirectX 11.2, AMD Radeon R7 dan R9 juga akan diintegrasikan dengan API terbaru milik AMD. Dengan nama kode Project Mantle, API satu ini digadang-gadang akan menjadi hit besar di dunia gaming.

Hayo, sudah siap kedatangan komponen AMD berteknologi mutakhir ini? Pastinya sudah dong, kira-kira menurut Anda mampukah produk-produk terbaru AMD ini menjadi primadona baru?

 

Latest articles

Related articles

12 Comments

  1. untuk r9 280x , r9 270x, r9 290x, vga tersebut mkan daya brp watt , pada saat full load/ max load , recomend / max requirement watt ny brp bkn min requirement ya admin , thx mhon d bls , soalnya mw di gabungin dgn fx 3850 4.0 ghz , terus vendor yg mana bgus nya yg konsumsi daya nya gk gede dan kualitas tdk jelek, kualitas recomen dibanding yang lain untuk vga tersebut.

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here