AMD StoreMI: Solusi GRATIS Ciptakan Storage Besar Secepat SSD Pada Sistem Berbasis Ryzen™ 2ND Gen!

AMD StoreMi

Prosessor terbaru dari AMD, Ryzen™ 2ND Gen telah dirilis beberapa waktu yang lalu, dimana merupakan prosessor yang handal untuk gamers dan pembuat konten dengan menghadirkan beragam keunggulan:

  1. Arsitektur Zen+: Menghadirkan arsitektur terbaru, “Zen+” dengan peningkatan IPC lebih baik dengan latency cache yang lebih rendah, sehingga performa lebih responsif.
  2. Fabrikasi 12nm: Ryzen™ 2ND Gen menggunakan fabrikasi 12nm FinFET terkini dengan frekuensi CPU dan Memory Clock yang lebih tinggi, sehingga menghasilkan performa per watt yang lebih baik dan efisien.
  3. Precision Boost 2: Ryzen™ 2ND Gen juga telah dilengkapi teknologi Precision Boost 2 yang lebih baik dari Precision Boost di Ryzen™ generasi pertama, dimana tidak hanya menghadirkan Boost Clock per Core saja saat melakukan pekerjaan berat, namun berlaku untuk semua Core, sehingga hasilkan dorongan performa yang jauh lebih tinggi.
  4. Extended Frequency Range 2 (XFR2): Bagi pengguna Ryzen™ yang ingin mendapatkan ekstra clock tambahan, silakan menggunakan pendingin pihak ketiga berkualitas tinggi seperti watercooling untuk mendapatkan dorongan performa lebih tinggi diatas Boost Clock yang ditetapkan.
  5. Cocok untuk Kreasi Konten dan Gaming Kualitas Tinggi: Menghadirkan performa prosessor 8 Core 16 Thread yang handal untuk menjalankan berbagai pekerjaan, prosessor ini sangat cocok untuk pembuatan konten maupun gaming terkini dengan harga yang jauh lebih terjangkau dibanding kompetitor.
  6. Menggunakan Chipset Terbaru AMD 400 dengan Dukungan Teknologi Terbaru AMD StoreMI: AMD bekerjasama dengan berbagai vendor motherboard, meluncurkan Motherboard khusus untuk Ryzen™ 2ND Gen dengan chipset AMD 400 terbaru yang dilengkapi fitur AMD StoreMI sebagai solusi menghadirkan storage kapasitas besar secepat SSD tanpa biaya alias GRATIS.

Untuk melihat informasi lebih lengkap mengenai keunggulan yang dibawa oleh prosessor terbaru AMD Ryzen™  2ND Gen, Anda bisa lihat artikel Prosessor Desktop Ryzen™ 2nd Gen: Performa Lebih Baik dan Efisien untuk Gamers & Pembuat Konten!

Setelah mendapatkan penjelasan singkat mengenai keunggulan prosessor terbaru Ryzen™ 2ND Gen, kali ini kami ingin membahas lebih dalam mengenai fitur unggulan terbaru yang dibawanya, yakni fitur AMD StoreMI. Penasaran? Simak pembahasan detail kami pada artikel berikut ini!

Apa itu AMD StoreMI?

AMD StoreMi

AMD StoreMI merupakan gabungan dari dua teknologi yakni tier-storage technology serta memory caching yang dengan kombinasi keduanya, memungkinkan kita memanfaatkan media berkecepatan tinggi seperti RAM dan SSD untuk digunakan sebagai satu media penyimpanan virtual bersamaan dengan hard disk yang kita gunakan, sehingga kita bisa mendapatkan fasilitas storage berkapasitas besar namun dengan performa yang cepat secepat SSD yang kita gunakan!

Target Utama Pengguna AMD StoreMI

AMD StoreMi

AMD StoreMI sangat cocok untuk kalangan gamers yang hobi bermain game-game berat dengan kapasitas besar dan hobi melakukan live streaming, karena dengan teknologi ini, pengguna bisa mendapatkan performa gaming yang jauh lebih responsif dengan loading aplikasi game yang jauh lebih cepat. Para pembuat konten professional juga bisa mendapatkan keuntungan dengan adanya teknologi ini, dimana meningkatkan produktivitas dengan lebih cepat selesainya pekerjaan dibandingkan menggunakan hard disk tradisional saja.

Cara Kerja AMD StoreMI

AMD StoreMi

Gambar 1: Kiri (PC Tanpa AMD StoreMI), Kanan (PC dengan AMD StoreMI)

Anda bisa melihat info melalui gambar 1 diatas, untuk PC biasa akan mendeteksi SSD, RAM dan Hard disk sendiri-sendiri, sedangkan untuk PC dengan AMD StoreMI akan menggabungkan ketiga drive tersebut menjadi satu virtual storage yang terdeteksi oleh sistem.

Kita berikan contoh terdapat hard disk 2TB, 128GB SSD PCIe M.2, RAM 8GB. Nantinya dengan diaktifkannya AMD StoreMI, maka untuk SSD akan menghilang dan tidak terdeteksi oleh Windows, dikarenakan digunakan untuk sebagai satu virtual storage yang tergabung dengan HDD. Sedangkan RAM hanya akan digunakan 2GB saja untuk fitur virtual storage AMD StoreMI ini. Sistem hanya akan mendeteksi satu sistem storage berkapasitas 2TB namun dengan kecepatan hingga 5 GBps secepat SSD yang digunakan!

*Catatan: StoreMI hanya mendukung di motherboard AMD 400 series (X470 dan B450), serta terdapat batasan penggunaan maksimal 2GB RAM untuk Cache dan total 256GB untuk SSD serta mendukung penggunaan 2 hard disk dengan kapasitas total masing-masing 2TB.

Cara Kerja dan Perbedaan AMD StoreMI dengan Intel Optane

AMD StoreMI menggunakan metode yang dinamakan JBOD Array (Just Bunch of Disk Array) yang umumnya ada di server yang dijual dengan lisensi yang mahal, namun AMD menghadirkannya secara GRATIS untuk pengguna Ryzen™ yang menggunakan motherboard dengan chipset AMD 400 Series. JBOD menyatukan beberapa media penyimpanan data (Hard disk, SSD dan RAM) menjadi satu kesatuan storage berkapasitas besar yang dinamakan “TierDrive”.

Sebagai contoh, pengguna dengan hard disk 2TB, SSD 128GB serta RAM 8GB, maka saat mengaktifkan AMD StoreMI SSD 128GB akan “menghilang” dari sistem Windows, sedangkan untuk RAM akan dipakai 2 GB untuk sistem storage menjadi sisa 6 GB untuk pemakaian normal, pengguna hanya bisa mengakses “TierDrive” kapasitas 2TB saja, namun sebagai gantinya pengguna mendapatkan peningkatan performa hard disk hingga 5GBps sama dengan kecepatan SSD yang digunakan.

Fitur AMD StoreMI dengan sistem JBOD Array berbeda dengan sistem caching seperti Intel Optane SSD. Untuk AMD StoreMI menggunakan teknologi Machine Learning yang akan mempelajari data apa yang pengguna sering akses dan menempatkanya ke RAM agar mudah diakses. Apabila RAM penuh maka sistem akan menempatkan data sisanya ke SSD, dimana nantinya apabila data yang ada pada SSD atau RAM tersebut ada yang sudah kadaluarsa/jarang diakses, maka baru akan dipindahkan data tersebut ke hard disk dan diganti dengan data yang sering di akses agar pengguna bisa mendapatkan performa yang cepat.

Dengan fitur Machine Learning pada AMD StoreMI, pengguna bisa mendapatkan akses data dengan cepat tanpa mengurangi kapasitas 2TB dari hard disk utama. Dukungan fitur Machine Learning pada teknologi AMD StoreMI juga membuat pengguna tidak akan merasakan dampak negatif pada performa. AMD StoreMI hanya menggunakan 1% CPU utilization, sangat ringan digunakan.

Ditambah lagi, berbeda dengan Intel Optane, pengguna bisa menonaktifkan fungsi “TierDrive” pada AMD StoreMI sehingga bisa HDD, SSD dan RAM dapat digunakan kembali seperti semula. Kegiatan ini dilakukan dilatar belakang sistem dan aman tanpa ada resiko kehilangan data. Namun disarankan untuk tetap rajin melakukan back-up karena tidak menutup kemungkinan adanya data yang corrupt saat disimpan karena hal tidak terduga, seperti mati listrik saat proses penyimpanan data misalnya, atau ada salah satu komponen virtual storage yang rusak tiba-tiba (SSD/HDD).

Cara Menggunakan Fitur AMD StoreMI

AMD StoreMi

Gambar 2: Proses Pembuatan TierDrive

Pengguna dengan motherboard chipset AMD 400 Series bisa menggunakan konfigurasi hingga 8 pilihan:

  1. HDD + DRAM
  2. HDD + SATA SSD
  3. HDD + SATA SSD + DRAM
  4. HDD + NVMe SSD
  5. HDD + NVMe SSD + DRAM
  6. SATA SSD + DRAM
  7. SATA SSD + NVMe SSD + DRAM
  8. NVMe SSD + DRAM

Kami merekomendasikan Sistem Operasi (OS) untuk di install di perangkat yang paling lambat (Hard disk misalnya) dan sebaiknya nonaktifkan juga fitur SecureBoot. Setelah itu pengguna bisa mengunduh software pendukung AMD StoreMI yang bisa diunduh di link berikut dan tuju ke bagian “AMD StoreMI Technology” dan install.

Setelah itu pengguna bisa langsung membuat “TierDrive” dengan mengklik menu “Create Bootable” yang ada di menu.

AMD StoreMi

AMD juga menyediakan opsi untuk mengatur media penyimpanan apa saja yang ingin digunakan menjadi satu virtual storage, serta memberikan menu pengaturan untuk mengaktifkan atau menonaktifkan DRAM Cache sebagai virtual storage.

Anda bisa melihat rangkuman tutorial mengaktifkan fitur AMD StoreMI ini pada cuplikan video berikut.

Seberapa Cepatkah Sistem Storage AMD StoreMI?

AMD StoreMi

AMD StoreMi

Gambar 3 : Uji Internal AMD mengenai Kecepatan Storage dengan teknologi AMD StoreMI

Berdasarkan hasil pengujian internal AMD, AMD StoreMI hadirkan peningkatan kecepatan performa harian hingga 9.8x lebih cepat dibandingkan saat menggunakan hard disk biasa untuk aktivitas sehari-hari. Bahkan untuk bermain game, storage dengan teknologi AMD StoreMI mampu hadirkan loading aplikasi game yang jauh lebih cepat hingga 2.8x dibandingkan saat menggunakan HDD biasa.

Pengujian Menggunakan 240GB SSD Dengan Mode StoreMI (240GB SSD + 2TB HDD)
Loading Google Chrome 0.15 Detik 0.013 Detik
Membuka Game GTA V 57 Detik 47 Detik
Waktu Booting Windows 10 24 Detik 20 Detik

Tabel 1: Berdasarkan Uji Website eTeknix

Sedangkan berdasarkan uji website eTeknix dengan menggunakan Hard disk WD 2TB, 240 GB SSD PCIe NVMe dan 16GB RAM, AMD StoreMI terbukti mampu memberikan performa sistem yang jauh lebih cepat dalam membuka browser, menjalankan game hingga saat booting Windows 10, dibanding penyimpanan hanya mengandalkan SSD. Tentunya tak hanya dari segi kecepatan saja, pengguna teknologi AMD StoreMI juga akan diuntungkan dengan diperolehnya kapasitas besar hingga 2TB berkat sistem “TierDrive” di teknologi AMD StoreMI.

Kesimpulan: StoreMI Solusi GRATIS Hadirkan Hard Disk Kapasitas Besar Secepat SSD!

AMD StoreMi

Fitur AMD StoreMI menghadirkan solusi pintar bagi pengguna yang menginginkan media penyimpanan data dengan kapasitas yang besar sekaligus cepat namun dengan harga yang terjangkau.  Berkat teknologi GRATIS dari AMD ini, Anda tak perlu lagi membeli SSD berkapasitas besar yang harganya sangat mahal untuk menunjang kebutuhan Anda, karena hanya dengan membeli Hard Disk dan menggabungkannya dengan SSD dengan harga medium, Anda sudah bisa mendapatkan keuntungan kapasitas penyimpanan yang besar sekaligus cepat dan responsif.

Dengan keunggulan yang dibawanya, fitur AMD StoreMI tentunya bisa menjadi solusi bagi para gamer, streamer ataupun para pembuat konten professional yang seringkali terkendala masalah biaya untuk memenuhi kebutuhannya akan storage berkapasitas besar, namun ingin produktivitas dan hiburan yang cepat.

Anda bisa menggunakan fitur AMD StoreMI ini secara eksklusif pada platform Ryzen™ 2nd Gen, menggunakan motherboard AMD AM4 Chipset 400 series (X470 dan B450). Jika masih ada yang ingin Anda ketahui mengenai teknologi AMD StoreMi, simak FAQ yang bisa membantu Anda pada link berikut ini.

 

Latest articles

Related articles

14 Comments

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here