Motherboard AM4 Chipset X570, Bawa Banyak Keunggulan untuk Pengguna Ryzen™ 3000 Series

Groundbreaking x570

Setelah merilis prosesor AMD RyzenTM 3000 series, tidak lupa AMD juga merilis chipset terbaru yang pastinya dipenuhi fitur-fitur unggulan yaitu, AMD X570. Chipset X570 ini hadir untuk melengkapi RyzenTM 3000 series sehingga pengguna bisa memaksimalkan berbagai fitur yang tersedia dan mendapatkan performa paling optimal untuk penggunaan sehari-hari, mulai dari untuk gaming, kreasi konten, streaming dan kegiatan komputasi lain yang membutuhkan performa tinggi dengan kecepatan maksimal.

Motherboard Chipset X570, Masih Menggunakan Soket AM4

RYZEN 3000Series

Semenjak rilisnya RyzenTM pertama kali pada 2016, AMD telah berjanji untuk memberikan dukungan kepada soket AM4 hingga 2020. Itulah mengapa AMD “masih” menggunakan soket AM4 untuk RyzenTM 3000 pada motherboard Chipset X570. Hal ini demi mempermudah pengguna yang ingin upgrade dari prosesor RyzenTM generasi pertama ke generasi-generasi selanjutnya tanpa mengganti motherboard.

AMD Socket AM4

Karena menggunakan soket yang sama, motherboard X570 masih dapat digunakan oleh pengguna prosesor AMD RyzenTM 2nd generations yang mungkin akan segera upgrade ke RyzenTM 3000 Series. Namun untuk pengguna RyzenTM 1st generations tidak bisa menggunakan motherboard X570. Walaupun begitu RyzenTM 1st generations tetap bisa digunakan pada motherboard AM4 jenis lainnya yang lebih lawas.

Apa Saja Fitur-Fitur yang Ada Pada Motherboard X570?

Spesifikasi X570

  • Koneksi PCIe 4.0 up to x16 pada PCIe slot

Dengan bandwidth yang jauh lebih besar dari PCIe 3.0 pada motherboard AM4 versi sebelumnya, tentunya dengan memasangkan RyzenTM 3000 Series pada motherboard X570 akan membuat PC berjalan lebih responsif dan jauh lebih lebih kencang untuk jalankan berbagai tugas komputasi yang Anda butuhkan. Slot ini bisa digunakan untuk memasangkan kartu grafis yang telah mendukung PCIe 4.0 seperti RadeonTM RX 5700 Series.

  • Up to 12 Port SATA 6Gbps

Dengan 12 port yang tersedia pada berbagai varian motherboard X570, tidak perlu khawatir kehabisan port untuk penyimpanan data penting yang Anda butuhkan.

  • 4 koneksi USB HiSpeed 480 Mbps

4 koneksi USB dengan kecepatan tinggi untuk transfer data, membuat Anda lebih cepat dalam memindahkan berbagai file pekerjaan yang penting ke PC milik Anda.

  • 8 koneksi USB SuperSpeed+ 10Gbps

8 koneksi USB dengan kecepatan yang lebih tinggi lagi tentunya akan memastikan transfer data tidak memakan waktu banyak, sehingga Anda jadi bisa lebih produktif.

  • Koneksi PCIe 4.0 lainnya, USB serta I/O storage lainnya, yang langsung terhubung ke prosesor

Berbagai koneksi pada motherboard yang langsung menyambung pada prosesor tanpa melalui chipset, menyediakan media untuk memasangkan SSD berkecepatan tinggi yang bisa digunakan sebagai media penyimpanan data yang sangat responsif. Kegiatan transfer data juga jadi jauh lebih cepat dibandingkan sebelumnya.

RyzenTM 3000 Series, Prosesor Pertama di Kelasnya yang Sudah Mendukung PCIe 4.0!RYZEN 3RD GEN

Prosesor RyzenTM 3000 Series merupakan satu-satunya prosesor saat ini yang telah mendukung PCIe 4.0, namun untuk memanfaatkan dukungan PCIe 4.0 ini pada prosesor AMD RyzenTM 3000 series, maka diperlukan motherboard yang menggunakan chipset X570. Hal ini menjadikan motherboard X570 sebagai chipset pertama pada kelasnya dan satu-satunya yang mendukung PCIe 4.0. Sedangkan, motherboard selain X570 yang mendukung AMD RyzenTM 3000 series tidak akan dapat memanfaatkan fitur PCIe 4.0 ini.

RX 5700 Series

Tentu saja karena memiliki support pada PCIe 4.0, motherboard dengan chipset X570 menjadi cocok dipasangkan dengan RadeonTM RX 5700 dan RadeonTM RX 5700 XT, GPU dari AMD yang juga menggunakan dukungan PCIe 4.0 untuk performa lebih optimal.

Performa SSD

Tidak lupa juga ada dukungan untuk penggunaan storage SSD yang menggunakan NVMe Controller PCIe 4.0 dimana menyediakan peningkatan kecepatan SSD yang signifikan pada PC bertenaga RyzenTM 3000 Series yang menggunakan platform motherboard X570.

SSD pada Ryzen

Berbagai macam jenis SSD dengan NVMe Controller PCIe 4.0 telah tersedia dari Gigabyte, Corsair dan Galax. Simak informasi selengkapnya terkait jenis SSD yang mendukung PCIe 4.0 di link berikut.

Rasakan Performa yang Semakin Kencang dengan Dukungan Fitur AMD StoreMI

AMD StoreMI

Seperti chipset AM4 X470, chipset AM4 X570 juga mendukung AMD StoreMI sehingga dapat mempercepat loading dan booting dengan menggunakan memory caching. AMD StoreMI memanfaatkan SSD dan RAM yang ada untuk digabungkan dengan HDD sehingga menghasilkan satu media penyimpanan virtual dengan performa yang cepat seperti sebuah SSD namun dengan kapasitas penyimpanan yang besar seperti sebuah HDD.

Mana Pilihan Flagship Motherboard X570 Favoritmu?

Berikut adalah beberapa Flagship Motherboard X570 dari partner terkemuka yang bisa dipilih sebagai partner RyzenTM 3000 Series milik Anda.

ASUS Crosshair VIII Hero

ASUS Crosshair VIII Hero

Sesuai dengan kelas ASUS untuk gamer hardcore dan enthusiast, motherboard X570 yang diproduksi ASUS satu ini sudah siap untuk mendukung prosesor AMD Ryzen ™ Gen ke-2 dan ke-3 dan sudah dilengkapi berbagai fasilitas mulai dari hingga dua drive M.2, USB 3.2 Gen2, dan sudah dilengkapi dukungan fitur AMD StoreMI untuk memaksimalkan konektivitas dan kecepatan penyimpanan.

Motherboard X570 yang satu ini juga sudah memiliki desain thermal yang komprehensif, dukungan jaringan berkinerja tinggi dengan On-board Wi-Fi 6 (802.11ax), Ethernet 2.5 Gbps dan Gigabit Ethernet, dimana keduanya dilengkapi perlindungan ASUS LANGuard, dan dukungan untuk perangkat lunak GameFirst V untuk pengalaman bermain online lebih baik. Daya tahannya  juga terbilang tinggi untuk Anda yang ingin lakukan overclocking.

Tak lupa personalisasi yang tak tertandingi dengan pencahayaan RGB Aura Sync eksklusif ASUS dan dilengkapi dukungan pengolahan Audio kualitas tinggi. Kamu bisa simak informasi selengkapnya terkait motherboard X570 dari ASUS ini di link berikut.

ASROCK 570 Taichi

ASRock X570 Taichi

Motherboard X570 flagship dari ASRock satu ini juga sudah mendukung untuk dipasangkan dengan prosesor AMD Ryzen ™ Gen ke-2 dan ke-3. Motherboard ini memiliki beberapa fitur unggulan seperti PCIe Gen 4.0 untuk dukungan konektivitas super cepat, namun ASRock menambahkan fitur ASRock exclusive Steel Slot untuk kestabilan sinyal yang lebih baik dan memastikan pemasangan hardware yang presisi. Untuk kestabilan suhu, motherboard ini telah dilengkapi dengan penutup atas heatsink berbahan aluminium yang secara efektif meningkatkan pembuangan panas. Untuk membuat tampilannya menjadi lebih keren, ASRock juga berikan kendali kontrol komprehensif untuk pengaturan LED RGB bawaan maupun strip LED, kipas CPU, pendingin, dan semua perangkat RGB yang terhubung dengan motherboard ini. Dengan backplate berbahan metal, tentunya membuat motherboard ini lebih tahan bengkok terutama ketika dipasangkan dengan pendingin atau kartu grafis dengan bobot yang lumayan berat. Kamu bisa simak informasi selengkapnya terkait motherboard X570 dari ASRock ini di link berikut.

 

BIOSTAR RACING X570

Biostar RACING X570GT8

BIOSTAR RACING Gen4 AMD X570 series, siap untuk menjadi pilihan kamu yang ingin membangun PC bertenaga AMD RyzenTM 3000 Series. Motherboard ini siap berikan dukungan untuk visual dengan ketajaman kualitas tinggi, efisiensi daya yang baik, dan performa yang sangat responsif untuk PC Anda. Motherboard ini sudah dilengkapi dengan dukungan PCIe 4.0 untuk konektivitas cepat, yang disertai M.2 Cooling protection sebagai perlindungan lebih baik untuk SSD di slot tersebut. Motherboard ini juga dilengkapi konektor power yang sangat stabil, membuat PC terjamin awet dan lebih tahan lama. Motherboard ini juga dilengkapi I/O Armor dan Audio Armor yang melindungi antarmuka I/O dan komponen audio yang terhubung dari listrik statis yang bisa merusak komponen. Dan untuk tampilan yang lebih gaya, tersedia fitur VIVID LED DJ yang merupakan fitur untuk menyesuaikan warna LED secara mudah sesuai style yang kamu suka. Kamu bisa simak info selengkapnya terkait motherboard X570 dari Biostar ini di link berikut.

COLORFUL CVN X570

Colorful CVN X570 GAMING PRO

Motherboard X570 dari Colorful satu ini juga sudah mendukung penggunaan prosesor RyzenTM 2000 Series dan RyzenTM 3000 Series dan juga dilengkapi fitur dukungan PCIe 4.0 untuk konektivitas yang tinggi dan performa lebih responsif. Dengan desain pendinginan yang baik menggunakan Full Cover Cooling Fin, bisa berikan pembuangan panas maksimal pada komponen yang terhubung di motherboard. Motherboard ini juga sudah dilengkapi RIMY Cooling Armor dengan desain yang dapat mensirkulasi udara dalam area yang cukup luas. Motherboard ini juga sudah dilengkapi dengan berbagai I/O yang cukup lengkap dan desain dengan daya tahan tinggi dengan adanya overload protection, anti-static, moisture resistant, dan lightning protection. Kamu bisa simak info selengkapnya terkait motherboard X570 dari Colorful ini di link berikut.

GIGABYTE AORUS XTREME

Gigabyte X570 AORUS XTREME

Flagship Gigabyte kali ini meracik Motherboard X570 dengan nama AORUS Xtreme. Motherboard ini sudah mendukung untuk pemakaian menggunakan AMD Ryzen™ 3000 Series dan Ryzen™ 2000 Series, dan juga Ryzen™ Desktop APU dengan dukungan RadeonTM Vega graphics. Tak hanya mengedepankan desain estetis yang indah dan terkesan garang, motherboard ini juga mampu berikan kualitas ketahanan tinggi dari segi desain berkat penggunaan komponen-komponen yang berkualitas tinggi. Tak hanya itu, motherboard ini juga sudah dilengkapi berbagai fitur unggulan seperti sistem audio berkualitas tinggi Hi-Fi level audio system, desain termal yang memuaskan dengan fitur Thermal Reactive Armor menggunakan baseplate berbahan dasar NanoCarbon yang mampu menstabilkan suhu sistem baik pada saat bekerja berat maupun gaming dan tak lupa dukungan PCIe 4.0 untuk sistem yang lebih cepat dan responsif.

Tak perlu khawatir soal konektivitas, karena motherboard ini juga sudah menyiapkan dukungan Wi-Fi built-in 6 802.11ax dan BT 5 dengan 2x Antena Aorus. Aorus juga menyediakan fitur XSplit Gamecaster + Broadcaster, untuk memudahkan dalam menyiarkan permainan yang sedang dimainkan, dengan 1 klik saja untuk streaming di Twitch. Untuk fitur selengkapnya terkait motherboard X570 dari AORUS ini, dapat dilihat di link berikut.

MSI GODLIKE

MSI X570 GODLIKE

Motherboard X570 di tangan MSI, menjadi cukup unik. Masih dengan dukungan fitur PCIe 4.0 untuk performa cepat dan responsif, juga mendukung penggunaan prosesor AMD Ryzen™ 3000 Series dan Ryzen™ 2000 Series, MSI juga tak ketinggalan hadirkan fitur-fitur tambahan lainnya untuk produk Flagshipnya.

Untuk tampilan, MSI sudah menyediakan fitur Mystic Light Infinity II yang berfungsi sebagai sentral pengaturan warna/cahaya dari seluruh peralatan RGB yang terhubung ke motherboard ini, dimana bisa diatur sesuai selera masing-masing. Untuk masalah suhu, juga tidak perlu khawatir karena motherboard ini sudah dilengkapi dengan Frozr Heatsink yang dirancang khusus untuk dapat memberikan kinerja terbaik bagi para gamer antusias dan prosumers, juga dilengkapi dengan desain heatpipe yang sudah dimaksimalkan untuk memperbesar area untuk pembuangan panas. Motherboard ini juga dijamin dapat bertahan pada penggunaan ekstrim dengan komponen-komponen berkualitas tinggi yang sudah diuji coba dengan ketat. Motherboard ini juga sudah dilengkapi fitur lainnya seperti Xtreme Audio DAC untuk menghadirkan kualitas suara menakjubkan dan juga teknologi Killer xTend untuk konektivitas jaringan yang lebih baik saat bermain game online. Untuk informasi lebih lengkap terkait motherboard Flagship dari MSI ini, kalian dapat membaca lebih lanjut pada link berikut.

Sudah siapkah kamu membangun PC bertenaga Ryzen™ 3000 Series dipasangkan dengan motherboard terbaru yang sajikan beragam fitur unggulan AM4 X570? Jika ada pertanyaan seputar spesifikasi PC AMD impian yang kamu inginkan, jangan ragu untuk tinggalkan komentar!

Latest articles

Related articles

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here