Beli Laptop Bertenaga Radeon™ RX 5500M Dapat 2 Bonus Game Untukmu

 

Intro promo MSI Alpha 15

Setelah beragam promo yang diberikan dari AMD kepada pengguna setianya saat akhir tahun kemarin, sekarang ada lagi nih bonus menarik dari AMD yang pastinya berlimpah dan menguntungkan! Untuk setiap pembelian laptop bertenaga AMD Radeon™ RX 5500M, kamu berkesempatan melakukan klaim dua bonus game berupa: Resident Evil 3 dan Tom Clancy’s Ghost Recon Breakpoint! Promo ini juga diperpanjang loh hingga 30 Mei 2020. Jadi, jangan lewatkan promo ini ya, dan ingat, promo ini hanya berlaku untuk kamu yang melakukan pembelian pada periode 4 Februari 2020 hingga 30 Mei 2020 saja!

 

Resident Evil 3

Resident Evil 3 Nemesis

Resident Evil 3 merupakan game ber-genre Survival Horror besutan Capcom. Game ini merupakan versi Remake dari Resident Evil 3 yang dirilis pada tahun 1999. Resident Evil 3 bercerita tentang perjuangan karakter bernama Jill Valentine dalam usahanya untuk keluar dari kota yang terinfeksi senjata biologis mematikan. Namun kamu masih harus bersabar untuk memainkan game ini. Pasalnya, game Resident Evil 3 Remake ini baru akan rilis pada bulan April 2020 mendatang. Namun, kamu sudah bisa mendapatkan game ini dengan melakukan pembelian laptop bertenaga AMD Radeon™ RX 5500M pada tanggal 4 Februari 2020 hingga 30 Mei 2020.

 

Tom Clancy’s Ghost Recon Breakpoint

Tom Clancy's Ghost Recon Breakpoint

Tom Clancy’s Ghost Recon Breakpoint merupakan salah satu game ber-genre Tactical Shooter besutan Ubisoft. Game ini merupakan game franchise dari seri Tom Clancy’s Ghost Recon dan merupakan sekuel dari game Tom Clancy’s Ghost Recon Wildlands. Pada game ini kamu bisa menjelajahi kepulauan Auroa, tempat terpencil di selatan Pasifik, yang diubah oleh Skell Technology menjadi utopia berteknologi tinggi dengan keamanan ketat yang menjadi pusat penelitian untuk pembangunan kota modern dan penelitian robotika. Kamu bisa langsung klaim dan memainkan game ini dengan melakukan pembelian laptop bertenaga AMD Radeon™ RX 5500M pada periode 4 Februari hingga 30 Mei 2020!

 

Berikut adalah jenis laptop yang dapat melakukan klaim bonus game kali ini:

MSI Alpha 15

MSI Alpha 15

Tipe Spesifikasi
MSI Alpha 15 A3DD AMD Ryzen™ 7 3750H / Radeon™ RX 5500M 4GB / RAM 8GB / 512GB SSD NVMe PCIe / 15.6” Full HD 144Hz with FreeSync / Win 10 / 1 Tahun Garansi

Laptop MSI Alpha 15 merupakan mahakarya hasil kerjasama dari AMD dengan MSI yang juga merupakan laptop pertama dengan teknologi GPU 7nm, laptop ini sudah ditenagai oleh AMD Ryzen™ 7 3750H serta kartu grafis Radeon™ RX 5500M yang sudah menggunakan fabrikasi 7nm. Tak hanya itu, laptop MSI Alpha 15 juga sudah dilengkapi dengan monitor Full HD selebar 15.6” yang memiliki refresh rate sebesar 144Hz serta dukungan FreeSync. Tentunya laptop ini sangat siap untuk memaksimalkan pengalaman gaming kamu. Simak di sini untuk tahu lebih tentang MSI Alpha 15: https://www.amd-id.com/2019/12/msi-alpha-15-laptop-gaming-masterpiece-pertama-dengan-teknologi-7nm-dari-amd/. Dengan melakukan pembelian laptop ini pada periode 4 Februari hingga 30 Mei 2020, kamu dapat melakukan klaim dua game, yaitu Resident Evil 3 dan Tom Clancy’s Ghost Recon Breakpoint!

 

Prosedur Klaim Bonus Game Laptop

Bagi kalian yang sudah membeli laptop bertenaga Radeon™ RX 5500M yang ditentukan pada periode pembelian mulai dari 4 Februari 2020 sampai dengan 30 Mei 2020, kalian bisa klaim bonus gamenya dengan cara:

1. Kirim email ke [email protected] dengan subjek “KLAIM BONUS GAME PEMBELIAN LAPTOP AMD 2020”.(UPDATE: Terhitung sejak tanggal 20 Mei 2020 pelayanan request klaim bonus game laptop bertenaga Radeon RX 5500M akan dipindahkan ke alamat email baru [email protected], mohon kirimkan email terkait klaim bonus game pembelian laptop bertenaga Radeon RX 5500M ke alamat email terbaru.)

2. Tuliskan data diri lengkap seperti NAMA, ALAMAT LENGKAP, dan NO. HP AKTIF serta Serial Number (SN) laptop yang dibeli.

3. Sertakan lampiran foto sebagai berikut:

-Serial Number (SN) yang tertempel di dus,

-Spesifikasi lengkap yang tertempel di dus,

-Stiker logo Prosesor & Grafis AMD yang tertempel di badan laptop yang telah dibeli,

-Dan bukti nota pembelian yang jelas dan valid beserta tanggal pembeliannya.

4. Jika pembelian terbukti valid dan sesuai dengan syarat dan ketentuan, KODE GAME GRATIS akan dikirimkan ke email sesuai dengan data yang telah terdaftar.

 

Cara Klaim Kode Kupon Bonus Game

Mengklaim kode kupon harus melalui sebuah aplikasi yang dapat dilakukan dengan klaim online. Dibutuhkan koneksi internet yang akan dikenakan tarif data koneksi yang ditanggung oleh pelanggan. Kode kupon harus diklaim sebelum 30 Juni 2020 agar dapat mengunduh aplikasi game yang diinginkan, jika lewat dari itu maka kupon secara langsung akan kadaluarsa dan tidak bisa digunakan.

  1. Pelanggan harus mengunjungi https://www.amdrewards.com/registerdan membuat akun (jika pelanggan belum mempunyai akun di amdrewards).
  2. Pelanggan harus masuk menggunakan akun AMD Rewards milik pelanggan itu sendiri, bukan milik orang lain.
  3. Pelanggan harus memasukkan kode kupon (tertera sebagai “Unique Coupon Code” pada website) dan mengisi semua data yang dibutuhkan, kemudian submitke formulir yang tersedia pada website untuk dapat mendaftarkan produk AMD yang memenuhi syarat promosi. Pelanggan diharuskan untuk menyetujui privacy and other terms.
  4. Setelah pelanggan memasukkan kode kupon, pelanggan akan diminta untuk mengunduh tool pada sistem operasi komputer untuk memverifikasi produk AMD yang memenuhi syarat promosi kali ini.
  5. Jika pelanggan telah menggunakan produk AMD yang didaftarkan, namun tidak dapat menyelesaikan proses klaim, konsultasikan pada Pusat Bantuan https://www.amdrewards.com/support. Pelanggan akan membutuhkan beberapa dokumen untuk memverifikasi bukti dari pembelian produk AMD yang didaftarkan.
  6. Untuk mengakses “Resident Evil 3” Edisi PC:
    a. Setelah proses verifikasi berhasil, pelanggan diharuskan mengunjungi website untuk mengunduh aplikasi game yang dipilih di www.steampowered.comuntuk mendaftarkan akun atau langsung log in apabila pelanggan sudah mempunyai akun.
    b. Membutuhkan akun yang valid di website developer dan telah menyetujui syarat dan ketentuan yang berlaku.
    c. Developer berhak untuk memberikan pembatasan atau menambahkan syarat yang dibutuhkan. Pelanggan diharapkan menunggu sampai aplikasi dirilis sebelum bisa mengakses aplikasi game yang diinginkan.
    d. Spesifikasi yang dibutuhkan untuk mengakses dan memainkan aplikasi game dapat ditemukan pada laman dari developer.
  7. Untuk mengakses “Tom Clancy’s Ghost Recon® Breakpoint” edisi PC dan item in-game:
    a. Pelanggan perlu mengakses aplikasi game melalui software Uplay PCUplay PCdapat diunduh di laman ubisoft.com.
    b. Setelah proses verifikasi berhasil, pelanggan akan diarahkan untuk masuk menggunakan akun (jika sudah memiliki akun) atau mendaftarkan akun Ubisoft Uplaymelalui halaman amdrewards.com. Pelanggan diharuskan menyambungkan akun Uplaymilik pelanggan dengan akun dari www.amdrewards.com milik pelanggan.
    c. Aplikasi akan muncul pada akun Uplay pelanggan, dan pelanggan dapat memainkan aplikasi game melalui akun Uplay pelanggan tersebut. Jika aplikasi belum dirilis secara resmi, maka aplikasi game akan terkunci hingga hari rilis yang telah ditentukan baru dapat dimainkan.
    d. Koneksi internet dibutuhkan.
    e. Website Ubisoft DAN APLIKASI TIDAK MENYEDIAKAN BAHASA LOKAL YANG DIGUNAKAN pelanggan. Membutuhkan akun yang valid di website developer dan persetujuan terhadap syarat dan ketentuan dari developer. Developer berhak untuk menambahkan pembatasan.
    f. Spesifikasi untuk mengakses dan menjalankan aplikasi game dapat ditemukan pada laman dari developer.
  8. Pembatasan pemberian kode game:
    a. 1 Produk AMD yang sesuai dengan syarat promo hanya dapat didaftarkan satu kali pada promo ini.
    b. 1 orang atau 1 alamat email hanya dapat mendaftar satu kali pada promo ini.
    c. Sebanyak-banyaknya hanya 3 perangkat dalam satu rumah / alamat yang bisa mendapatkan kode game.
    d. Aplikasi game hanya dapat diklaim di negara tempat pembelian dilakukan.

Tata Cara Redeem Pada Web

  1. Silahkan buka amdrewards.com kemudian melakukan login. Jika belum mempunyai akun, kamu bisa melakukan register terlebih dahulu.

Cara Redeem Web 1

  1. Isi kode kupon yang telah didapat pada kolom “My Rewards”, kemudian klik tombol submit.

Cara Redeem Web 2

  1. Jika sudah muncul menu sebagai berikut, silahkan klik “AMD Product Verification Tool”.

Cara Redeem Web 3

  1. Centang kotak “Agreement Terms of Use”, dan download Product Verification Tool yang sudah disediakan.

Cara Redeem Web 4

  1. Jika sudah selesai, silahkan buka dan lakukan login kembali dengan akun AMDRewards kamu.

Cara Redeem Web 5

  1. Jika sudah muncul menu sebagai berikut, kamu dapat melakukan redeem game yang diinginkan.

Cara Redeem Web 7

  1. Isi survey sesuai dengan produk yang kamu beli.

Cara Redeem Web 7

  1. Pilih game yang diinginkan, kemudian klik tombol “Add to cart”. Kemudian klik tombol “Next” untuk melanjutkan proses.

Cara Redeem Web 8

  1. Jika muncul menu seperti ini, kamu dapat klik menu “My Rewards” yang berada di kanan atas dan akan kembali ke halaman utama.

Cara Redeem Web 9

  1. Jika muncul menu seperti ini, silahkan klik tombol “Redeem”.

Cara Redeem Web 10

  1. Silahkan login dengan akun Uplay kamu (Jika Redeem Tom Clancy’s Ghost Recon Breakpoint), dan akun Steam (Jika Redeem Resident Evil 3 / Monster Hunter: World Iceborne Expansion).

Cara Redeem Web 11

  1. Silahkan klik tombol “Activate”, langkah selanjutnya silahkan

Download Uplay https://uplay.ubisoft.com/en-GB

Download Steam https://store.steampowered.com

Cara Redeem Web 12

  1. Lakukan proses instalasi Uplay / Steam, kemudian login dengan akun Uplay/Steam kamu.

Cara Redeem Web 13

  1. Setelah login sukses, pilih menu “Games”, pilih game yang telah kamu Redeem dan lakukan download.

Cara Redeem Web 14

  1. Jika menemui kendala seperti ini,

Cara Redeem Web 15

Silahkan klik kanan ikon Uplay, pilih menu “Compatibility” dan centang menu “Run this program as an administrator” serta                             “Compability for all users”. Klik “OK” dan buka kembali Uplay kamu.

Cara Redeem Web 16

  1. Tekan “Download” kembali, lalu tunggu hingga proses download selesai, dan kamu sudah dapat memainkannya.

Cara Redeem Web 17

 

Jika menemukan masalah pada Product Verification Tool, silahkan ikuti petunjuk di bawah ini:

  1. JANGAN MENJALANKAN INSTALASI LANGSUNG MELALUI BROWSER. Simpan terlebih dahulu kemudian jalankan instalasinya.
  2. JANGAN mengubah nama file instalasi.
  3. Coba men-download PVT melalui browser lain.
  4. Uninstall PVT yang bermasalah, kemudian download ulang di amdrewards.com/pvt.
  5. Periksa apakah software Anti Virus kamu memblokir jalannya PVT.
  6. Matikan overclock – Jika kamu mempunyai software overclock yang sedang berjalan seperti MSI Afterburner, cobalah untuk mematikannya, kemudian buka PVT kembali.
  7. Pastikan “Hardware Acceleration” aktif. Pengaturan ini dapat kamu temukan di Browser Advanced Settings.
  8. Biarkan browser kamu tetap terbuka dan log in ke akun AMD Rewards ketika menjalankan PVT.

 

Sangat menarik bukan promo yang diberikan kali ini? Tunggu apalagi! Ayo dapatkan laptop yang termasuk dalam promo kali ini di toko komputer terdekat kamu! Atau kamu dapat melakukan pembelian pada link di bawah ini. Ingat, promo ini terbatas dan hanya berlaku sampai 30 Mei 2020, ya!

BliBli

tokopedia button

shopee button

 

Latest articles

Related articles

6 Comments

    • Hi Agus, laptop ini masih worth untuk menjalankan game dan aplikasi terkini dengan lancar. Bila saat ini sedang membutuhkan laptop gaming maka dapat membelinya, masih sangat mumpuni. Bila ingin menunggu hingga tersedia laptop gaming sejenis dengan Ryzen 4000 juga tidak masalah. Kembali lagi kepada preference kamu.

  1. Apa bonus games-nya masih berlaku, ketika pembelian laptop pada tanggal 22 april 2020 (di amd official shop shopee) ,laptop diterima dan registrasi pengguna dilakukan diatas tanggal 25 april 2020.?

    • Hi Yunus, yang dilihat adalah tanggal pembelian di bon bila tanggal pembelian di bon atau invoice sebelum tanggal 25 April 2020, masih bisa di klaim meski sudah lewat dari tanggal 25 April 2020, karena 25 April 2020 adalah tanggal batas pembelian sedangkan untuk klaim masih ditunggu hingga sebulan setelahnya.

  2. Terima kasih AMD atas promonya. Saya beli laptop AMD nya tanggal 1 April 2020 kemarin, tapi saya baru claim per tanggal 14 May 2020, kira-kira masih bisa kah mendapatkan promo 2 game tersebut?

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here