Acer Nitro 5 AN515-44, Laptop Gaming Bertenaga Ekstra dengan Prosesor AMD 7 nm hingga 8 Core 16 Thread!

Intro ACER Nitro 5

Saat ini gaming merupakan gaya hidup yang sulit dipisahkan dari aktivitas harian. Beberapa orang bahkan menjadikan gaming sebagai sarana kreatif dan profesi. Kebutuhan akan laptop mumpuni yang dapat dijadikan perangkat gaming di manapun kapanpun menjadi tidak terelakkan. Oleh karena itu Acer bersama dengan AMD berpadu menghadirkan laptop gaming terbaru  yaitu Acer Nitro 5 AN515-44. Laptop gaming ini dikonfigurasi dengan prosesor terbaru AMD Ryzen 7 4800H yang menghadirkan hingga 8 core 16 thread dengan fabrikasi 7 nm.

Penggunaan prosesor AMD Ryzen Mobile 4000 Series terbaru dengan konfigurasi hingga 16 thread membuat laptop ini siap untuk bermain game berat dan multitasking. Sebagai prosesor dengan fabrikasi 7 nm pertama di dunia, AMD Ryzen Mobile 4000 Series mampu menghadirkan daya tahan baterai terbaik dengan suhu yang rendah di kelasnya. Acer membanderol Nitro 5 AN515-44 dengan AMD Ryzen 7 4800H sebagai prosesor kelas tertinggi di keluarga AMD Ryzen Mobile 4000 Series untuk memastikan pengguna memperoleh performa maksimal untuk berbagai aktivitasnya.

Acer menyajikan laptop ini dengan konfigurasi layar 15.6” full HD IPS dan refresh rate 144 Hz. Konfigurasi layar IPS dengan refresh rate tinggi tersebut membuat gaming semakin responsif dan menawan, memastikan pengguna mendapatkan keuntungan dari sisi gaming kompetitif. Di sisi lain, Acer juga menyematkan SSD NVMe dengan kapasitas yang lega hingga 512 GB, mengurangi waktu loading serta membantu dalam penyelesaian pekerjaan harian.

Spesifikasi Acer Nitro 5 AN515-44

Spesifikasi ACER Nitro 5

 

Prosesor 7 nm dengan 8 Core 16 Thread Menghadirkan Performa Gaming yang Fenomenal

Acer Nitro 5 AN515-44 memiliki prosesor mobile terkencang di dunia saat ini yaitu AMD Ryzen 7 4800H. Prosesor ini cocok untuk gaming tanpa khawatir laptop kepanasan karena ia didesain menggunakan fabrikasi 7 nm terbaru. Konfigurasi hingga 8 core 16 thread membuatnya siap digunakan untuk bermain game kompetitif maupun game berat terkini tanpa khawatir stutter maupun lag yang mengganggu.

 

Layar Responsif Memberi Respon Cepat untuk Kalahkan Lawan

Layar Responsif Memberi Respon Cepat Untuk Kalahkan Lawan

Acer memberikan konfigurasi layar 15.6” full HD IPS dengan refresh rate 144 Hz dan response time 3 ms. Refresh rate yang tinggi akan membantu gamer untuk melacak pergerakan musuh dengan lebih baik. Response time yang hanya 3 ms membantu mengalahkan lawan dengan reaksi yang lebih cepat. Penggunaan panel IPS memastikan warna tampilan yang akurat dan ergonomi yang lebih baik dengan sudut pandang yang lebih luas.

 

Sistem Audio Canggih buat Gaming

Sistem Audio Canggih Buat Gaming

Nitro 5 AN515-44 dibekali dengan berbagai fitur audio yang memukau dengan DTS® X:Ultra Audio, Windows Spatial Sound, Acer PurifiedVoice, Cortana with Voice, serta Acer TrueHarmony. Berbagai fitur tersebut akan memanjakan pengguna dalam menikmati audio maupun berkomunikasi melalui mikrofon, memastikan kerjasama tim dalam gaming tidak terhambat.

 

Kesimpulan

Acer Nitro 5 AN515-44 memberikan salah satu opsi terbaik dalam laptop gaming. Penggunaan prosesor mobile terbaik dari AMD Ryzen 7 4800H yang menyediakan 8 core 16 thread memastikan performa prima dalam segala situasi baik gaming maupun produktivitas. Penggunaan SSD NVMe yang lega hingga 512 GB menjadikan laptop ini siap untuk digunakan tanpa khawatir waktu loading lama maupun keterbatasan kapasitas storage. Layar luas 15.6” dengan panel IPS, resolusi full HD, dan refresh rate 144 Hz memastikan reflek sempurna pada gaming-gaming kompetitif sekalipun.

 

Alasan untuk Membeli Acer Nitro 5 AN515-44

  1. Dikonfigurasi dengan prosesor mobile tercanggih saat ini yaitu AMD Ryzen 7 4800H memastikan laptop ini siap untuk digunakan berbagai aktivitas gaming dan produktif.
  2. SSD NVMe lega hingga 512 GB memastikan pengguna tidak kekurangan kapasitas storage, tentunya dengan waktu loading yang lebih singkat bila dibandingkan dengan HDD biasa.
  3. Layar full HD IPS 15.6” dengan refresh rate 144 Hz siap untuk digunakan bermain game dengan akurasi warna yang lebih baik.
  4. Berbagai fitur audio dari Acer yang membantu pengguna dalam menikmati kualitas suara maupun berkomunikasi menggunakan mikrofon.

 

Pengguna yang Cocok dengan Acer Nitro 5 AN515-44

  1. Gamer yang membutuhkan performa terbaik dalam bentuk laptop sehingga mudah dibawa ke manapun dan di manapun.
  2. Pekerja produktif yang membutuhkan performa prosesor tinggi dan storage yang kencang.

Latest articles

Related articles

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here