Jadi Makin Produktif dengan Prosesor Pintar AMD Ryzen™ AI

Kehadiran Artificial Intelligence atau biasa dikenal dengan istilah AI telah menjadi salah satu inovasi teknologi yang berpengaruh dalam beberapa waktu terakhir, dengan kemampuannya yang pintar dan bisa terus belajar serta berkembang seiring waktu dan juga pengalaman, Kecerdasan AI telah banyak membantu kita jadi lebih produktif dalam bekerja menggunakan laptop sehari-hari.

Hal ini tentunya juga tidak terlepas dari perkembangan aplikasi AI, sebuah laptop masa kini dituntut untuk memberikan kemudahan bagi penggunanya dan bisa memproses komputasi yang lebih kompleks. Oleh karena itu pada awal tahun 2024 ini AMD turut serta mendukung perkembangan dan pemanfaatan Artificial Intelligence atau (AI) melalui prosesor pintar AMD Ryzen™ AI generasi kedua yang akan segera hadir dalam waktu dekat.

 

Hadirnya Prosesor AMD Ryzen™ 8040 Series

AMD sebelumnya telah mengumumkan jajaran prosesor AMD Ryzen™ 8040 series terbaru dalam acara Advancing AI di San Jose, California dan akan disematkan pada laptop yang akan dirilis pada tahun 2024. Tentunya, prosesor ini telah dilengkapi dengan AMD Ryzen™  AI merupakan chip pintar yang terintegrasi pertama di dalam prosesor x86 yang bertugas memproses sebuah instruksi khusus untuk aplikasi yang berbasis AI (Artificial intelligence) dimana tidak membebani kinerja prosesor utama (CPU). AMD Ryzen™ AI dibangun di atas arsitektur AMD XDNA™.

Performa komputasi AI yang dimiliki oleh prosesor AMD Ryzen™ 8040 Series membawa peningkatan yang cukup signifikan. Jika melihat dari spesifikasi di atas kertas, prosesor ini memiliki sebanyak 16 TOPS untuk menangani komputasi AI membuat performanya lebih unggul hingga mencapai 1.4x pada skenario komputasi generative AI apabila dibandingkan dengan generasi pendahulunya.

 

Pentingnya AMD Ryzen™ AI bagi Produktivitas

Laptop yang sudah terintegrasi dengan prosesor pintar AMD Ryzen™ AI dapat meningkatkan kinerja produktivitas secara signifikan. Kemampuan untuk memproses tugas-tugas komputasi AI yang kompleks menjadi lebih efisien dan cepat secara keseluruhan dan menghemat waktu  dibandingkan dengan prosesor tanpa NPU. Selain itu peran prosesor pintar AMD Ryzen™ AI dapat membuat daya tahan baterai akan menjadi lebih awet, karena semua proses komputasi AI yang dijalankan tidak akan membebani performa sistem pada laptop secara keseluruhan.

 

Dukungan AMD Ryzen™ AI untuk Perangkat Lunak

Salah satu hal yang paling menarik untuk membantu meningkatkan produktivitas adalah hadirnya dukungan dari prosesor pintar AMD Ryzen™ AI untuk berbagai perangkat lunak yang nantinya bisa sangat bermanfaat untuk membantu kita jadi lebih produktif dalam menyelesaikan pekerjaan sehari-hari, serta dapat mempermudah kegiatan komputasi lainnya.

Sebut saja nama-nama perangkat lunak populer seperti Adobe, Topaz Labs, Davinci hingga perangkat lunak lainnya yang telah masuk ke dalam daftar dan nantinya akan bisa segera memanfaatkan kemampuan dari prosesor pintar AMD Ryzen™ AI pada prosesor AMD Ryzen™ 8040 Series. Salah satu manfaatnya adalah untuk mempercepat waktu proses tugas editing foto maupun video.

Berikut adalah contoh lain pemanfaatan Ryzen™ AI pada perangkat lunak :

  • Adobe : Manfaat prosesor pintar AMD Ryzen™ AI pada perangkat lunak Adobe adalah guna meningkatkan fitur editing digital yang ditujukan untuk menyempurnakan gambar melalui proses otomatis, misalnya melakukan seleksi pada objek jadi lebih mudah, atau dengan filter neural generative yang bisa membantu memperbaiki foto dengan menghasilkan piksel baru yang sebenarnya tidak ada di dalam gambar aslinya.
  • Topaz Labs : Pemanfaatan prosesor pintar AMD Ryzen™ AI pada perangkat lunak Topaz juga membuat teknik pemrosesan video dan foto bisa lebih optimal, serta mampu menyempurnakan kualitas konten visualnya, mulai dari melakukan stabilisasi pada footage video maupun saat melakukan instant cropping pada gambar agar lebih presisi, hingga berbagai tool penyesuaian kualitas gambar atau video lainnya.
  • Davinci : Prosesor pintar AMD Ryzen™ AI juga membawa manfaat bagi perangkat lunak Davinci, seperti meningkatkan fitur pengeditan audio dan video ke tingkat yang lebih advance, mampu mendeteksi dan menghilangkan background noise suara pada audio atau membawa peningkatan pada fitur auto color correction yang menjadi lebih akurat sesuai dengan scene-nya

Kesimpulan

Dengan terus berkembangnya kemampuan AI, masa depan perkembangan dunia laptop tampaknya akan terus menarik. Prosesor pintar AMD Ryzen™ AI adalah teknologi revolusioner dari AMD yang berpotensi membawa kemudahan serta manfaat produktivitas yang lebih luas di masa depan, dengan menggabungkan antara kemampuan komputasi pribadi dan kecerdasan buatan, integrasi AMD Ryzen™ AI pada prosesor AMD Ryzen™ 8040 Series dan AMD Ryzen™ 7040 Series telah membuka babak baru dalam evolusi teknologi komputasi yang lebih canggih.

Untuk pilihan dan juga pembelian laptop berprosesor AMD Ryzen™ 8040 Series yang sudah terintegrasi dengan AMD Ryzen™ AI bisa kamu dapatkan melalui tombol berikut ini:

ASUS ROG Zephyrus G14 – AMD Ryzen™ 7 8845HS

tokopedia button

ASUS ROG Zephyrus G14 – AMD Ryzen™ 9 8945HS

tokopedia button

Latest articles

Related articles

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here