Radeon™ Software Adrenalin 2019: Hadirkan Peningkatan Performa dan Kaya Fitur Baru!

 

Peningkatan Performa Signifikan Dibandingkan Radeon Software Versi Sebelumnya

Tingkatkan Pengalaman Gaming Dengan Beragam Fitur Baru

Berbagai Peningkatan Fitur Terdahulu Menjadi Lebih Baik Daripada Sebelumnya

Radeon Software Adrenalin

Pada awal tahun baru 2019 ini berbagai orang menyambutnya dengan sesuatu yang baru. Hal ini juga berlaku untuk Radeon™ Software dimana AMD telah merilis Radeon™ Software Adrenalin 2019 Edition terbaru yang menghadirkan peningkatan performa gaming lebih baik dibandingkan tahun lalu serta lebih kaya dengan fitur-fitur terbaru.

Radeon Software Adrenalin

Berbicara tentang performa, AMD Radeon™ Software Adrenalin 2019 Edition terbukti menghasilkan peningkatan performa gaming hingga 15% lebih tinggi dibandingkan versi Radeon™ Software Adrenalin Edition di tahun 2018 lalu.

Project ReSX

AMD juga telah menghadirkan project ReSX yang memfokuskan peningkatan performa pada game E-Sports terkenal agar menghasilkan pengalaman gaming yang lebih kencang dan responsif. Tidak hanya itu saja AMD juga secara konsisten telah menguji lebih dari 100 games AAA1. Hal ini dilakukan agar menjamin bahwa game-game tersebut bisa berjalan dengan baik di driver Radeon™ Software Adrenalin di versi-versi selanjutnya.

Setelah berbicara tentang performa, kita berlanjut kepada pembahasan fitur-fitur Radeon™ Software Adrenalin 2019 Edition, penasaran? Silahkan ikuti penjelasan lengkapnya pada artikel di bawah ini!

Radeon Chill : Lebih Hemat Daya Saat Memainkan Game E-Sports

Radeon Chill

Radeon Chill merupakan fitur hemat daya pintar yang menyesuaikan konsumsi daya kartu grafis berdasarkan gerakan karakter pengguna saat bermain game. Fitur Radeon Chill kini telah ditingkatkan pada Radeon™ Software Adrenalin terbaru agar menjadi lebih hemat daya, dimana menghasilkan konsumsi daya hingga 20% jauh lebih hemat di game e-Sports ternama tanpa mengorbankan performa yang signifikan.

Fitur Radeon Chill sangat cocok bagi Anda para pemilik game center atau pengguna Mini PC yang utamakan konsumsi daya rendah. Kabar baiknya Radeon Chill  kini telah mendukung banyak game AAA terkenal lainnya2. Pengguna bisa mengakses fitur ini melalui tab gaming >> global setting dan ubah Radeon Chill ke “On”.

Radeon Software Advisor : Berikan Rekomendasi Setting Radeon Paling Optimal Ke Pengguna

Sering kali pengguna awam mengalami kesulitan dalam mencari informasi seperti apakah PC atau laptop yang harus dipakai untuk bermain game AAA terkini. Tidak hanya itu pengguna awam juga kadang kesulitan mencari settingan driver untuk performa yang optimal.

AMD mempermudah hal ini dengan menghadirkan fitur Radeon Software Advisor yang terdiri dari tiga komponen yakni:

Radeon Software Advisor

Game Advisor: Fitur ini merupakan bagian dari Radeon Overlay yang telah ditingkatkan agar menghadirkan informasi performa PC atau laptop pengguna (seperti FPS dan Frametime). Tidak hanya itu terdapat juga info tambahan untuk meningkatkan performa bermain game agar menjadi lebih optimal, seperti info pengaturan settingan untuk grafis game tertentu3.

Radeon Software Advisor 2

System Advisor:  Sesuai namanya fitur ini bisa Anda akses dengan mengklik icon advisor di pojok kanan atas. Anda akan diarahkan dengan beberapa saran yang berguna untuk meningkatkan performa serta pengalaman bermain game menjadi lebih baik beserta keterangan lengkapnya. Tidak perlu repot setting sana-sini, Anda bisa mengaktifkannya dengan hanya sekali klik “apply”.

Radeon Software Advisor 3

Game Explorer with Upgrade Advisor: Pengguna bisa mencari informasi apakah game yang ter-install telah memenuhi syarat minimum hardware yang ditetapkan oleh publisher tanpa perlu mencarinya satu per satu di internet. Upgrade Advisor membandingkan dengan spesifikasi PC yang digunakan oleh pengguna sekarang ini.

Radeon WattMan : One-Click Overclocking & Undervolting

Radeon WattMan

Radeon WattMan merupakan fitur yang memudahkan para antusias untuk mengetahui kondisi terkini kartu grafis serta meningkatkan performa melalui overclocking. Pada Radeon™ Software Adrenalin 2019 Edition, AMD menambahkan fitur One-Click Tuning yang memberikan settingan overclocking atau undervolting otomatis 4.

Radeon WattMan Fan Setting

Hal ini akan mempermudah bagi pengguna yang awam yang menginginkan peningkatan performa yang lebih baik. Fitur tersebut sementara baru tersedia untuk Radeon™ RX Vega dan Radeon™ VII. Tidak hanya itu pengguna kini dipermudah untuk mengatur kecepatan kipas dengan menggunakan grafik berbentuk kurva. 4

FreeSync 2 HDR : Menghasilkan Detail Tampilan Lebih Baik

FreeSync 2 HDR

AMD telah mengumumkan hadirnya teknologi Radeon™ FreeSync™ 2 HDR yang menghadirkan dukungan untuk menayangkan konten HDR kualitas tinggi dengan warna yang lebih nyata. Pada driver terbaru Radeon™ Software Adrenalin 2019, AMD juga menghadirkan dukungan Auto Tone Mapping yang menghasilkan detail gambar menjadi lebih baik secara otomatis.

AMD Link: Kendalikan Lebih Banyak Aktivitas Kartu Grafis Radeon Via Smartphone

AMD Link

AMD Link merupakan aplikasi mobile yang bisa digunakan untuk melihat dan mengatur aktivitas kartu grafis Radeon™ via smartphone.  AMD Link sudah tersedia untuk perangkat Android dan iPhone. Berbarengan dengan Radeon™ Software Adrenalin 2019 Edition, AMD juga telah memperbarui AMD Link dimana kini pengguna lebih mudah untuk menghubungkan PC ke Smartphone atau sebaliknya. AMD juga telah meningkatkan stabilitas untuk koneksi antar perangkat. 5

AMD Link

Enhance Performance Metrics : Perubahan yang bisa dirasakan pengguna pertama kali saat menggunakan AMD Link terbaru adalah dari matriks performa yang kini tampil lebih rapi serta lebih informatif karena menampilkan performa saat bermain game lebih jelas (terdiri atas Min. FPS, Max. FPS dan Avg. FPS). 5

Radeon WattMan

Radeon WattMan: AMD Link kini juga telah terintegrasi dengan Radeon™ WattMan. Pengguna bisa mengetahui informasi detail tentang kecepatan kartu grafis (GPU Clock, Memory Clock dsb.) termasuk melakukan kegiatan overclocking dan undervolting via Smartphone pengguna. 4,5

Radeon ReLive Desktop Streaming

Radeon™ ReLive, Desktop Streaming: Bagi Anda yang memiliki koneksi internet cepat, Anda juga bisa mengendalikan langsung PC Anda lewat smartphone. Kegiatan ini termasuk juga untuk kegiatan menonton video. Tidak hanya itu Anda bisa merekam permainan di desktop atau aplikasi favorit di PC Anda langsung dari AMD Link karena sudah terintegrasi dengan fitur Radeon™ ReLive.5

Expanded Radeon ReLive

Expanded Radeon ReLive: AMD Link yang sebelumnya sudah terintegrasi dengan Radeon™ ReLive, kini di update terbaru Radeon Software Adrenalin 2019 Edition juga tampil lebih kaya fitur. Pengguna bisa memutar langsung hasil rekaman di Desktop pada aplikasi AMD Link, melakukan editing ringan untuk hasil video yang ada (crop dan save) serta bisa membagikan hasilnya ke aplikasi jejaring sosial favorit pengguna secara langsung via Smartphone.5

Radeon Game Streaming: Main Game PC Via Smartphone!

Game Streaming Radeon Adrenalin

AMD dengan bangga memperkenalkan fitur Radeon Game Streaming, fitur ini memungkinkan pengguna untuk memainkan game AAA langsung dari Smartphone. Pengguna cukup membutuhkan koneksi yang kencang, maka game yang ada di PC pengguna bisa dimainkan langsung via smartphone GRATIS via AMD Link! 5

Game Streaming

Tidak perlu khawatir akan masalah navigasi karena sudah teintegrasi dengan virtual game-pad yang tersedia. Radeon Game Streaming mendukung streaming game hingga kualitas 4K @60 FPS dengan lancar dibandingkan solusi kompetitor yang membutuhkan aplikasi pihak ketiga. Hal ini karena fitur ini telah didukung akselerasi hardware AMD VCE (Video Codec Engine).5

Radeon ReLive for VR: Main Game AAA di Standalone Headset VR!

Radeon ReLive for VR

Standalone Headset VR merupakan perangkat headset VR nirkabel terbaru yang memungkinkan pengguna untuk bisa menikmati konten Virtual Reality (VR) secara langsung di perangkat tanpa harus terhubung ke PC. Beberapa produk terkenal di antaranya Oculus Go, HTC Vive Focus dan Lenovo Mirage.6

VR Streaming

Walaupun unggul dalam portabilitas akan tetapi pengguna headset VR jenis ini terbatas hanya bisa menikmati game yang disediakan vendor headset saja. AMD menawarkan pengalaman bermain game AAA saat ini dengan fitur ReLive for VR. Pengguna cukup hubungkan perangkat PC yang ditenagai kartu grafis Radeon™ yang didukung, maka pengguna bisa menikmati sensasi bermain game AAA yang ada di PC melalui Standalone Headset VR! 6

Kesimpulan

Radeon Software Adrenalin

Radeon™ Software Adrenalin 2019 Edition menawarkan banyak sekali fitur terbaru, termasuk fitur sebelumnya yang sudah ditingkatkan. Pengguna bisa merasakan pengalaman bermain yang lebih baik lagi tidak hanya melalui PC saja, pengguna juga kini bisa memainkan game AAA yang ada di PC melalui Smartphone atau  Standalone Headset VR dengan lancar dan GRATIS tentunya.

Tidak hanya itu, berbarengan dengan rilisnya Radeon™ Software Adrenalin terbaru, kembali membuktikan komitmen AMD untuk selalu menghadirkan peningkatan performa agar pengalaman gaming pengguna kartu grafis Radeon™ menjadi lebih baik lagi di setiap update driver terbaru, serta menghadirkan dukungan driver yang terbaru sesaat setelah game terbaru rilis yang disebut juga 0-day driver (zero day driver).

Pengguna kartu grafis Radeon™ atau prosessor AMD dengan grafis Radeon™ terintegrasi bisa mengunduh driver terbaru melalui tautan berikut. Petunjuk untuk tata cara instalasi driver bisa lihat pada tautan berikut.

Catatan:

  1. Berdasarkan pengujian AMD Labs dengan prosessor Intel Core i7-7700K, 16GB RAM dan kartu grafis Radeon™ RX 570.
  2. Fitur ini lebih diutamakan untuk game E-Sports, namun telah mendukung hampir semua game berbasis DirectX® 9, DirectX® 10, DirectX® 11, dan DirectX® 12 dan Vulkan™. Game UWP saat ini tidak didukung.
  3. Fitur Radeon ReLive dan Radeon Overlay wajib diaktifkan.
  4. Radeon WattMan hanya mendukung grafis Radeon™ pada prosessor Ryzen™ Desktop atau grafis Radeon™ RX Series terbaru. AMD tidak bertanggung jawab atas kerusakan yang dilakukan pengguna dari kegiatan overclocking atau undervolting. Kami rekomendasikan untuk bertanya dan mencari info terlebih dulu ke ahlinya sebelum melakukan kegiatan overclocking atau undervolting.
  5. Sangat direkomendasikan untuk menggunakan koneksi internet kencang via Wi-FI AC IEEE 802.11ac atau yang terbaru. Fitur yang tersedia mungkin berbeda antar masing-masing kartu grafis, untuk tutorial cara pemakaian dan tanya jawab silakan tuju ke tautan berikut
  6. Fitur ini hanya bekerja di Standalone Headset VR saja. Info selengkapnya tentang cara penggunaan bisa tuju ke tautan berikut.

Latest articles

Related articles

4 Comments

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here